Pages

Ads 468x60px

Selasa, 08 Juli 2014

6 Menu Makanan Awet Kenyang untuk Sahur dan Berbuka



Respon lapar sering datang ketika siang hari saat energy tubuh semakin menurun. Lantas bagaimana cara mengatasinya?
Memperhatikan menu makanan saat sahur dan berbuka adalah kunci utama. Menu makanan yang memberikan rasa awet kenyang akan membantu meminimalisir rasa lapar ketika berpuasa.

Berikut ini 6 menu makanan awet kenyang.

1. Sup
Sup tidak hanya cocok untuk dijadikan menu berbuka puasa, namun saat sahur sup dapat menjadi pilihan makanan yang mengenyangkan. Berbagai sayuran dan kandungan cairan yang terdapat di dalamnya membuat Anda kenyang tahan lama.

2. Oatmeal
Oatmeal dikenal sebagai menu sarapan pagi yang nikmat. Namun, Anda juga dapat membuatnya sebagai menu sahur dan berbuka. Oatmeal merupakan sumber terbaik serat dan fitokimia yang membuat jantung dan tubuh menjadi sehat. Oatmeal juga membuat tubuh awet berenergi. Jadi, Anda tidak punya alasan lagi untuk lemas saat berpuasa. Konsumsi oatmeal sebagai menu sahur Anda.

3. Kentang
Kentang memang dikenal sebagai makanan yang mengenyangkan. Anda dapat menikmati makanan ini dengan memodivikasinya bersama makanan lain. Namun, untuk mendapatkan nutrisi penuh, cobalah untuk menggorengnya dan nikmati bersama dengan kulitnya.

4. Telur
Telur dikenal dengan proteinnya yang tinggi. Selain itu, ternyata telur juga membuat awet kenyang. Sebuah penelitian yang dilakukan Pusat Penelitian Pennington Biomedical di Los Angeles membuktikan bahwa orang-orang dengan berat badan lebih dan membuat telur sebagai menu sarapannya, cenderung lebih bisa menahan lapar.

5. Buncis
Dalam setiap porsinya, buncis mengandung protein, vitamin, dan mineral yang sangat baik untuk kesehatan. Mengkonsumsi buncis sangat dianjurkan, karena sangat baik untuk kesehatan jantung dan dapat meningkatkan nafsu makan. Tidak hanya membuat awet kenyang, namun dengan seratnya yang tidak larut, buncis mampu menurunkan kolesterol.

6. Pasta
Siapa yang tidak kenal dengan pasta, makanan olahan ala italia yang sangat nikmat dan popular. Pasta yang kaya akan serat dan protein, membuat perut awet kenyang. Bahkan, pasta gandum juga membantu pembentukan otot tubuh.

Inilah 6 makanan yang dapat Anda jadikan sebagai menu sahur dan berbuka puasa. 


Sumber :  http://www.pekanbaru.co/26042/6-menu-makanan-awet-kenyang-untuk-sahur-dan-berbuka/

0 komentar:

Posting Komentar

Sponsor

 
 
Blogger Templates